Downloading...

Fitur terbaru pada chart TPO: tingkatkan analisis anda dengan Info Ringkasan

Apr 21

Tahun lalu, setelah sekian banyak permintaan dari komunitas kami, akhirnya kami memperkenalkan jenis chart Time Price Opportunity/Peluang Harga Waktu (TPO). Sejak saat itu, kami telah berupaya untuk menyempurnakannya, dan hari ini kami mempersembahkan kepada anda fitur barunya yang dirancang untuk membuat analisis TPO anda menjadi lebih canggih: Info Ringkasan.

Info Ringkasan adalah tabel yang ditampilkan di panel terpisah di bawah chart TPO. Ini menyediakan informasi tambahan untuk setiap profil, membantu anda dengan cepat menginterpretasikan poin data penting. Anda dapat menyesuaikannya untuk menampilkan hingga 13 nilai yang berbeda, memungkinkan anda untuk menyesuaikan tampilan dengan kebutuhan dan gaya trading anda.

Untuk mengaktifkan fitur ini, buka pengaturan chart dan centang kotak Info Ringkasan di bagian Peluang Harga Waktu. Menu dropdown di sebelah kanannya memungkinkan anda untuk menentukan data mana yang ingin anda sertakan dalam ringkasan anda.

Fitur ini sangat berguna bagi para trader yang menginginkan gambaran yang lebih jelas dan lebih terorganisir tentang aktivitas pasar tanpa perlu memindai setiap profil secara manual. Baik anda ingin melacak volume, metrik area nilai, atau statistik penting lainnya, Info Ringkasan mempercepat dan mempermudah untuk mengekstrak wawasan yang berarti dari chart anda.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang fitur yang tersedia, lihat artikel kami tentang jenis chart Peluang Harga Waktu.

Kami berharap pembaruan ini meningkatkan pengalaman TPO anda dan membantu analisis anda. Masukan dan saran anda sangatlah berharga dalam membantu kami dalam meningkatkan platform, jadi teruslah berikan masukan dan saran anda.

Tim TradingView

Look first Then leap

TradingView dibangun untuk anda, karenanya manfaatkan fitur-fitur luar biasa kami semaksimal mungkin