Baru-baru ini, kami telah menambahkan opsi baru untuk memilih titik permulaan pada Putar Ulang Bar, dan sekarang kami telah memperluas pilihannya: Anda dapat menambahkan elemen kejutan pada pengujian strategi anda dengan memilih titik permulaan ke tanggal acak.
Opsi Bar acak tersedia di menu drop-down pada panel Putar Ulang Bar. Setelah anda melakukan klik pada menu tersebut, maka titik permulaan akan ditetapkan ke tanggal acak di dalam rentang Putar Ulang, memberikan tantangan baru ke dalam proses analisis anda.
Kami berharap penambahan kecil pada fungsi Putar Ulang Bar ini dapat terbukti bermanfaat. Terus sampaikan pendapat anda — kami di sini untuk mendengarkan dan terus meningkatkan kualitas platform kami.
Tim TradingView